Begini Ungkapan Rasa Syukur Direksi dan Jajaran RSUD Bulukumba di HUT Bulukumba

oleh -1000 Dilihat

LISTINGBERITA.COM,BULUKUMBA— Sambut Hari jadi Kabupaten Bulukumba yang ke-59 tahun, tak ayal membuat banyak orang maupun instansi dan lembaga-lembaga sosial kemasyarakatan mengirimkan ucapan sebagai ungkapan rasa suka citanya.

Tak terkecuali, ucapan HUT tersebut datang dari para pegawai Rsud H. Andi Sulthan Daeng Radja. Rasa gembira dan suka cita sangat terasa di rumah sakit milik Pemda Bulukumba itu

Pasalnya setelah didirikan pertama kali pada 50 tahun silam, tepatnya pada tahun 1969 yang saat itu bangunannya masih bergabung dengan Dinas Kesehatan. RSUD Bulukumba terus mengalami perkembangan dalam mengikuti kemajuan dan tuntutan dunia kesehatan

Sehingga pada tahun 2015 RSUD Bulukumba resmi menyandang predikat dengan rumah sakit tipe ‘B’ dan menjadi rumah sakit rujukan wilayah selatan selatan Sulawesi Selatan. Bukan hanya itu, tahun 2018 kemarin RSUD Bulukumba secara resmi menyandang predikat Paripurna atau Akreditasi penuh dari Komite Akreditasi Rumah Sakit (KARS)

Tentunya pencapaian yang prestisius ini tidak serta merta diraih, melainkan menghabiskan banyak waktu dan tenaga. Sehingga dukungan masyarakat, khususnya pemerintah sangatlah penting.

“Moment hari jadi yang ke 59 ini, kita jadikan sebagai ungkapan rasa syukur kepada Pemerintah Daerah yang setiap saat mensuppor rumah sakit untuk terus memberikan pelayanan yang terbaik”. Tutur Direktur RSUD dr. H. Abdur Rajab H, MM

Selain Direktur, sejumlah pejabat RSUD yang lain juga menyampaikan hal yang sama, diantaranya Wadir I RSUD, Kabid pelayanan medik, kabid penunjang dan kasubag humas rsud

“Kita berharap diusia yang sangat matang ini, Bulukumba khususnya RSUD semakin kreatif dalam mengeluarkan ide dan gagasan yang inovatif dalam peningkatan pelayanan”. Ucap H. Saharuddin Saing Wadir Administrasi Umum RSUD.

No More Posts Available.

No more pages to load.