LISTINGBERITA.COM, JENEPONTO – Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan dan POM Dinas Kesehatan Jeneponto Ika Yanarti mengapresiasi kunjungan kerja Badan POM Makassar di kantor dinas kesehatan Kabupaten Jeneponto.
Kehadiran Badan Pengawasan Obat dan Makanan (POM) Makassar diwakili Kepala Seksi Layanan Informasi Konsumen Nurtati Rahman bersama rombongan, dalam rangka membangun koordinasi pelaksanaan pertemuan Advokasi Pembentukan Tim Terpadu Daerah dan Replika Pasar aman dari berbahaya, sebagai wujud dan komitmen pemerintah daerah dalam mendorong peningkatan kesehatan masyarakat”. ungkap Ika Yanarti.
Ika Yanarti berharap dengan kunjungan kerja ini, maka akan mendorong stakeholder di lingkup Dinas Kesehatan Jeneponton untuk dapat mensosialisasikan bahan pangan yang bebas dari bahan berbahaya dan aman di konsumsi masyarakat khususnya masyarakat di daerah ini, hal itu dikatakan Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan dan POM Jeneponto Ika Yanarti usai melakukan pertemuan dengan Badan POM Makassar, di ruang kerjanya, Jumat 20 Juli 2018 kemarin.
Lanjut Ika Yanarti mengatakan bahwa kedepan Dinas Kesehatan Jeneponto dan Badan POM Makassar akan seriusi pembentukan tim terpadu daerah dengan membangun sinergitas dengan seluruh Organisasi Perangkat Daerah terkait di lingkup Pemerintah Kabupaten Jeneponto”. ungkapnya.
Menurutnya pertemuan dengan OPD terkait akan direncanakan bulan depan atau bulan Agustus dalam rangkah tindak lanjut perencanaan Pilot Proyek Pasar yang akan jadi Lokasi Khusus pengawasan bahan pangan yang bebas dari bahan berbahaya, tegas Ika Yanarti.
( Ibrah)