Festival Pangan Lokal B2SA di Lutra Akan Diikuti 15 Kecamatan

oleh -1156 Dilihat
Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Luwu Utata, akan menggelar Festival Pangan Lokal Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA), di Gedung Arma Karya Masamba, Lutra, Rabu (07/08/2019) hari ini.

LISTINGBERITA.COM | LUTRA – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Luwu Utata, akan menggelar Festival Pangan Lokal Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman (B2SA), di Gedung Arma Karya Masamba, Lutra, Rabu (07/08/2019) hari ini.

Kegiatan tersebut rencananya akan di buka oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dan diikuti sebanyak 15 Kecamatan.

Kabid Konsumsi dan Keamanan Gizi Dinas Ketahanan Pangan Luwu Utara, Aisyah mengatakan, bahwa 15 Kecamatan yang tampil adalah perpaduan antara TP-PKK dan KWT.

“Masing-masing kecamatan yang ikut terdiri dari unsur PKK dan KWT. Jadi kita utamakan kolaborasi di antara mereka,” kata Aisyah, usai melakukan technical meeting dengan tim penilai lomba.

Aisyah melanjutkan, peserta nantinya diharap tiba di lokasi kegiatan lebih awal karena tepat jam 09.00 wita, seluruh peserta sudah menyiapkan menu pangan lokal B2SA di meja yang sudah disiapkan panitia.

“Menu yang dilombakan harus sudah siap di meja sebelum ibu Bupati datang,” lanjutnya.

Bupati yang akrab disapa IDP ini, dijadwalkan akan membukan acara sekitar pukul 10.30 wita.

Aisyah menuturkan, tim penilai terdiri dari PKK Kabupaten Pokja III, Dinas Kesehatan, Dinas Ketahanan Pangan, Pengelola Rumah Makan Ulu Bete dan seorang Cheff yang didatangkan dari Palopo.

“Sasaran kita juga bagaimana pengusaha catering mampu menyajikan menu pangan lokal B2SA,” pungkasnya. (Lh)

Tentang Penulis: Zulpadli

Gambar Gravatar
Anak keempat dari lima bersaudara yang lahir di Kendari, 12-Feb-1994.

No More Posts Available.

No more pages to load.