Indah Masuk Nominasi Penerima Anugerah Iptek Kategori Budhipraja Tingkat Nasional

oleh -733 Dilihat
Pejabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Luwu Utara, Tafsil Saleh.

LISTINGBERITA.COM | LUTRA – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP), masuk nominasi penerima penghargaan Anugerah Iptek Kategori Budhipraja untuk Pemerintah Tingkat Kabupaten.

Hal ini diungkapkan oleh Pejabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Luwu Utara, Tafsil Saleh, saat dikonfirmasi, Kamis (25/07/2019).

Tafsil Saleh menyebutkan, selain Bupati Luwu Utara, ada enam Bupati di Indonesia yang juga masuk nominasi penerima penghargaan, yaitu Bupati Badung, Bupati Bogor, Bupati Konawe Selatan, Bupati Kulon Progo, Bupati Toli Toli, dan Bupati Wonogiri.

“Pemberian anugerah Iptek adalah bagian dari rangkaian peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Harteknas) ke-24 yang tahun ini dipusatkan di kota Denpasar provinsi Bali, pada 28 Agustus 2019 mendatang,” ungkap Tafsil Saleh.

Rencananya, para nominator calon penerima penghargaan Anugerah Iptek ini akan melakukan presentasi di hadapan Tim Juri sebagai bagian pendalaman strategi masing-masing daerah dalam ekosistem inovasi sebagai pilar penting daya saing daerah.

Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia juga memberikan penghargaan Anugerah Iptek Kategori Budhipura untuk Gubernur di Indonesia. Nominatornya adalah Gubernur Sulsel, Bali, DIY, Jabar, Jateng, Jatim, Sumsel, dan Riau.

Sementara Anugerah Iptek Kategori Budhipraja untuk Pemerintah Tingkat Kota, nominatornya adalah Wali Kota Bukit Tinggi, Wali Kota Cimahi, Wali Kota Salatiga, Wali Kota Surakarta, Wali Kota Pontianak, Wali Kota Tarakan serta Wali Kota Tegal.

“Sesuai surat yang kami terima, hasil penilaian nantinya akan disampaikan dalam Sidang Pleno di Tingkat Eselon I Kemenristekdikti sebagai pertimbangan oleh Mensristekdikti dalam menetapkan para penerima penghargaan,” pungkas Tafsil. (Lh)

Tentang Penulis: Zulpadli

Gambar Gravatar
Anak keempat dari lima bersaudara yang lahir di Kendari, 12-Feb-1994.

No More Posts Available.

No more pages to load.