Kapolsek Somba Opu Polres Gowa Turut Menanam Vetiver-Akar Wangi Bersama Bupati Gowa di Kecamatan Parangloe

oleh -1087 Dilihat

LISTINGBERITA.COM, GOWA -, Bertempat di Kabbasa Lingkungan Bontosunggu Kel.Lanna Kecamatan Parangloe Kab.Gowa telah berlangsung Penanaman Vetiver secara serentak yang dihadiri langsung oleh Bupati Gowa Adnan Puricitha IYL SH MH.

Kegiatan penanaman Vetiver (Akar Wangi) ini berlangsung pada Senin (17/02/2020) jam 09.00 wita.

Kapolsek Somba Opu Polres Gowa Akp Jamaluddin disela kesibukannya mengikuti kegaiatan penanaman Vetiver yang di hadiri oleh Bupati Gowa meluangkan waktu menanam Bibit Vetiver bersama unsur Muspika Kecamatan Parangloe.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut selain Muspida Kab.Gowa juga dihadiri oleh Aster Devisi Infantri Kostrat Kolenel Inf Iman Purnomo Adi, Ibu Evi perwakilan Dari Kementari Pertanian RI, Muspika Kecamatan Parang, Elemen Masyarakat, serta Para Lurah dan Kepala Desa serta Pramuka dan dan Unsur TNI dan Polri.

Saat ditemui dilokasi penanman Vetiver, Kapolsek Somba opu menuturkan kegiatan ini dilaksanakan secara serentak dan untuk wilayah Kecamatan Parangloe dilakukan disemua Desa Dan Kelurahan termasuk Kelurahan Lanna di Kampung Kabbasa Kelurahan Lanna yang dihadiri langsung oleh Bupati Gowa Adnan Purictha IYS.,” jelasnya Akp Jamaludin

Nampak terlihat Kapolsek Somba Opu bersama sejumlah kapolsek jajaran Polres Gowa dan Warga yang ikut penanaman Vetiver berbaur bersama Warga Baik dari TNI,Polri,ASN serta Elemen Masyarakat dengan semangat walau di guyur hujan.

Kegaiatan penanaman Vetiver ini bertujuan untuk mencegah longsor dan tanaman Vetiver sangat baik disampin mempunyai akar serabut dan wangi juga sangat cocok untuk wilayah dataran tinggi seperti wilayah Kecamatan Parangloe yang termasuk wilayah yang rawan longsor,” jelas Kapolsek Somba Opu

Pada kesempatan lainnya Kapolres Gowa AKBP BOY FS SAMOLA.SIK MH mengatakan bahwa kegiatan ini adalah sesuai program pemerintah dan harus digalakkan secara berkesinambungan dan kontinyu, pungkas Kapolres Gowa.

( Lutfi Ngek )

No More Posts Available.

No more pages to load.