Kreatif dan Inovatif, Polres Takalar Ciptakan Hand Sanitizer Berbahan Baku Ballo

oleh -374 Dilihat
Bertempat di Aula 99 Polres Takalar, Kapolres Takalar bersama jajarannya Launching dua produk Kreatif dan Inovatif yaitu Aplikasi Penyampaian Aspirasi dan Hand Sanitizer berbahan baku Ballo (tuak)

LISTINGBERITA.COM, TAKALAR,- Bertempat di Aula 99 Polres Takalar, Kapolres Takalar bersama jajarannya Launching dua produk Kreatif dan Inovatif yaitu Aplikasi Penyampaian Aspirasi dan Hand Sanitizer berbahan baku Ballo (tuak)

Sebagaimana diketahui bahwa saat ini negara disibukkan dengan persoalan pencegahan Covid-19 yang menjadi perbincangan dikalangan pemerintah dan masyarakat, Polres Takalar bekerja sama dengan PT Kimia Farma membuat Hand Sanitizer dari minuman Ballo yang sudah melalui uji kelayakan karena kandungan alkoholnya di atas 50% dengan hasil uji klinis yang memuaskan.

Sebelum produk ini di Launching Kapolres Takalar AKBP Beny Murjayanto menyampaikan bahwa selama ini minuman Ballo hanya di jadikan minuman pemuas yang bisa memabukkan sehingga tak jarang pelakunya bisa terjerat dengan hukum karena mabuk minuman

” Dari situlah muncul ide menjadikan ballo (tuak) ini sebagai bahan HandSanitazer dan kedepannya akan di produksi lebih banyak”. ujar Kapolres Takalar AKBP Beny Murjayanto dihadapan awak media, Selasa, 24/11/2020.

Dengan di Launchingnya aplikasi penyampaian aspirasi masyarakat, pihak polres Takalar membuat satu aplikasi yang bisa meminimalisir kerumunan massa yang bisa mengganggu pengguna lalan lainnya.

” sekarang dengan aplikasi ini masyarakat yang mau menyampaikan aspirasinya tidak lagi di jalan atau di kantor-kantor OPD yang bersangkutan, tetapi di dalam ruangan Aula Polres Takalar mereka sudah bisa bicara dengan Bupati dan para kepala dinas melalui aplikasi ini”. demikian di sampaikan Kapolres Takalar.

No More Posts Available.

No more pages to load.