Pemda Jeneponto Perbolehkan Sholat Idul Adha di Masjid dan Lapangan

oleh -2624 Dilihat
Bupati Jeneponto Iksan Iskandar Saat Sidak di Rumah Sakit Lanto Daeng Pasewang Jeneponto

LISTINGBERITA.COM, JENEPONTO – Terkait pelaksanaan sholat Idul Adha yang akan dilaksanakan Selasa 20/07/2021 besok. Pemerintah Daerah Kabupaten Jeneponto mengambil sikap dengan memperbolehkan melaksanakan sholat di Masjid, Mushallah dan lapangan.

” guna menghindari penumpukan atau perkumpulan yang banyak maka tempat ibadah seperti mesjid dan mushallah serta lapangan dapat digunakan”. ” Kata Mustaufiq Kabag Protpim Pemda Jeneponto, Senin 19/07/2021.

Lanjut Kata Mustaufiq, Pemerintah daerah bersama forkopimda menyepakati bahwa zonasi dengan tingkat penularan rendah, pelaksanaan dilakukan dengan tetap mengacu pada protokol kesehatan.

Terkait pemotongan hewan qurban, panitia diminta untuk mengantarkan daging qurban tersebut kepada warga atau orang yang berhak menerima, hal itu diminta untuk menghindari kerumunan.

” Untuk pemotongan hewan qurban, maka diminta agar pada panitia pemotongan sedapat mungkin mengantarkan langsung dagingnya dengan demikian dapat menghindari kerumunan”. Tutup Mustaufiq

No More Posts Available.

No more pages to load.