Tingkatkan Partisipasi Pemilih, Kesbangpol Luwu Timur Bekali Pendidikan Politik Bagi Pemilih Pemula

oleh -1342 Dilihat
Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Luwu Timur, menggelar sosialisasi Pemilih Pemula yang diikuti oleh ratusan pelajar dari berbagai sekolah dan guru pendamping, di Aula Sasana Praja Kantor Bupati Luwu Timur, Rabu (20/02/2019).

LISTINGBERITA.COM|LUTIM – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Luwu Timur, menggelar sosialisasi Pemilih Pemula yang diikuti oleh ratusan pelajar dari berbagai sekolah dan guru pendamping, di Aula Sasana Praja Kantor Bupati Luwu Timur, Rabu (20/02/2019).

Pelaksanan sosialisasi ini, mengangkat tema “Meningkatkan Partisipasi dan Kedewasaan Politik Bagi Pemilih Pemula Dalam Rangka Menyongsong Pemilu 2019”.

Kegiatan tersebut, dibuka oleh Asisten Pemerintahan, Dohri As’ari mewakili Bupati Luwu Timur, yang juga dihadiri oleh para penyelenggara pemilu, seperti Ketua Bawaslu Luwu Timur, Rahman Atja, dan Komisioner KPU Kabupaten Luwu Timur, Zainal.

“Pemerintah daerah menyambut baik pelaksanaan sosialisasi pemilih pemula ini untuk mendorong peningkatan partisipasi pemilih yang akan berlangsung 17 April 2019 mendatang. Harapan kita semua, pesta demokrasi ini dapat berlangsung aman, tertib dan lancar,” kata Dohri.

Menurutnya, pendidikan politik merupakan upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat agar lebih memahami situasi politik. Pemahaman kesadaran berpolitik bagi pemilih pemula perlu diaktualkan melalui sosialisasi seperti ini. Apalagi pemilih pemula merupakan sasaran potensial untuk mendulang suara.

“Intinya jangan sampai pemilih pemula asal mencoblos calon karena populer semata atau karena modalnya kuat tapi tidak mampu mengemban aspirasi masyarakat yang telah memilihnya,”

“Harapan kami selaku pemerintah setempat, agar sosialisasi ini menjadi wadah yang mencerahkan bagi para pemilih pemula sehingga menjadi pemilih yang cerdas dan yang paling penting ikut berpartisipasi menyalurkan hak pilihnya di TPS nantinya,” terang Dohri, dihadapan ratusan peserta yang hadir.

Sementara itu, Kepala Kesbangpol Luwu Timur, Guntur Hafid mengatakan, sosialisasi pemilih pemula ini dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan partisipasi pemilu serentak tahun 2019 mendatang.

“Sosialisasi ini terbagi dua zona. Zona pertama di Aula Sasana Praja Kantor Bupati diikuti 200 peserta dan zona kedua digedung pertemuan Tomoni sekitar 150 peserta,” ungkap Guntur. (Hms|Kominfo)

 

Tentang Penulis: Zulpadli

Gambar Gravatar
Anak keempat dari lima bersaudara yang lahir di Kendari, 12-Feb-1994.

No More Posts Available.

No more pages to load.