BULUKUMBA – Paskas Bulukumba Sulawesi-Selatan, kembali menyalurkan bantuan berupa beras ke sejumlah pondok pesantren di Bulukumba melalui gerakan infak beras.
Hari ini, Minggu 10 November 2024, Sebanyak 910 kg beras di salurkan kepada 2 Pondok Pesantren yang menjadi mitra penyaluran Gerakan Infak Beras.
Dimana sebelumnya penyaluran beras juga dilakukan di sejumlah kecamatan yakni di Kecamatan Ujung Bulu, Gantarang ,Ujung Loe dan juga Rilau Ale.
Salah satu mitra Penerima Gerakan Infak Beras ini adalah pondok pesantren Baitul Quran Al Manaf Bulukumba yang menerima bantuan dari gerakan infak beras ini menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada Paskas Bulukumba yang sudah berbagi kepada para santri penghafal Alquran.
“Terima kasih banyak kepada PASKAS Bulukumba atas infak berasnya buat Baitul Quran AL-MANAF Bulukumba. jazakumullahu khaeran,”ujar Ustadz Yusuf Sandy yang juga pengasuh pondok pesantren tersebut.
Haji Suwardi yang juga Pengasuh Paskas Bulukumba mengatakan bahwa, beras yang disalurkan kepada para penghafal alquran ini adalah beras terbaik dan hal ini dilakukan untuk meringankan beban para santri.
“Jadi ada sebanyak 4,8 Ton beras yang sudah kita salurkan ke sejumlah sasaran dan untuk hari ini merupakan seri yang ke 58 dan dua bulan lagi Paskas Bulukumba berumur 5 tahun,” ujarnya kepada awak media.
Sejauh ini menurut Haji Kardi, sudah ada 54 pondok pesantren, 2 TPA /TPQ dan 2 panti asuhan yang menjadi sasaran untuk penyaluran bantuan gerakan infak beras.
“Kami juga memohon didoakan kepada para santri dan pengasuh pondok pesantren agar tetap istiqomah dan Allah datangkan orang-orang yang baik untuk manfaat yang lebih besar lagi,” ujar Haji Kardi panggilan akrab Haji Suwardi .